Rabu, 12 Mei 2010

Kebajikan

Kebajikan adalah suatu perbuatan yang selaras dengan suara hati kita yang mendatangkan kesenangan bagi dirinya maupun orang lain.
Manusia adalah sebuah pribadi yang utuh yang terdiri atas jiwa dan badan.
- Untuk dapat melihat kebajikan kita harus melihat dari 3 segi antara lain :
• Manusia sebagai makhluk pribadi,
• Manusia sebagai anggota masyarakat, dan
• Manusia sebagai makhluk Tuhan.
Suara hati adalah bisikan dalam hati yang memberikan pertimbangan kepada seseorang untuk dapat menentukan baik buruknya suatu perbuatan.

Etika mengajarkan tentang nilai baik dan buruk. Sesuatu yang bermanfaat dalam kehidupan digolongkan sebagai kebaikan. Menolong orang lain, bersedekah, menyantuni kaum fakir, bekerja keras, belajar, mengaji adalah sederetan contoh kebaikan. Kebaikan biasa disepadankan dengan istilah kebajikan atau kesholehan.

Adapun sesuatu yang merugikan dalam kehidupan sering disebut sebagai suatu keburukan. Malas, serakah, kebohongan, mencuri, merampok, korupsi, manipulasi, kolusi adalah beberapa contoh keburukan. Etika merupakan landasan dasar nilai moralitas yang akan sangat menentukan peradaban manusia.

Setiap manusia pasti pernah melakukan kebajikan dalam hidupnya, misal seperti saya pernah melakukan kebajikan. Belum lama ini Alhamdullillah saya telah melakukan kebajikan,bukan pada saat ini saja tapi saya lupa saya akan ceritakan sedikit yang belum lama ini saja.

Waktu itu saya pulang dari kuliah. Ketika saya turun dari mobil angkutan umum hari telah sore menjelang malam. Saya akan pulang ke kostan tetapi saya tidak langsung pulang karena akan menunggu teman satu kamar kostan saya. Saat saya sendang duduk di warung makan saya melihat ada seorang nenek-nenek yang sedang kebingungan beliau mondar – mandir saja. Saya menrasa ingin tahu ada apa dengan nenek tersebut, maka saya hampiri dan dekati beliau dan saya tanya nenek kenapa ?? dari tadi saya lihat seperti orang kebingungan. Ternyata nenek tersebut memang sedang kebingungan, beliau ingin pulang ke rumah di daerah Bogor, tapi tidak punya uang, uang beliau hilang di jalan entah kemana. Beliau dari rumah anaknya ingin mengabari anaknya tidak tahu bagaimana. Akhirnya beliau saya berikan uang dan saya antarkan beliau sampai stasiun dan naik kereta. Beliau ingin sekali saya antarkan ke Bogor tetapi hari takut kemalaman dan beliau juga tidak mau saya antar kerumah anaknya katanya sudah tau jalan pulang ke rumahnya di Bogor.

Cita – Cita

Mei 8, 2010 oleh cellypink

Cita-cita adalah suatu impian dan harapan seseorang akan masa depannya, bagi beberapa orang beranggapan bahwa cita-cita itu adalah tujuan hidup atau cita-cita itu hanyalah mimpi belaka. Bagi orang yang menganggapnya sebagai tujuan hidupnya maka cita-cita adalah sebuah impian yang dapat membuat semangat untuk terus melangkah maju hingga impian yang kita inginkan samapi tercapai, tetapi bagi yang menganggap cita-cita sebagai mimpi maka ia adalah sebuah impian belaka tanpa api yang dapat membakar motivasi untuk melangkah maju. Manusia tanpa cita-cita ibarat air yang mengalir dari pegunungan menuju dataran rendah, mengikuti kemana saja alur sungai membawanya. Manusia tanpa cita-cita bagaikan seseorang yang sedang tersesat yang berjalan tanpa tujuan yang jelas sehingga ia bahkan dapat lebih jauh tersesat lagi.

Banyak orang yang mempunyai cita-cita, misalnya ingin menjadi dokter, arsitek, pilot, polisi dan lain-lain. Dengan contoh seperti saya yang dari dulu sejak saya masih duduk di bangku taman kanak-kanak saya ingin sekali menjadi seorang pramugari. Karena menurut saya menjadi seorang pramugari snagtlah enak kita dapat menjelajah dan mengelilingi dunia. Menjadi seorang pramugari ternyata tidaklah mudah, pramugari harus mahir dan menguasai bahasa Inggris, harus mempunyai tinggi dan berat badan yang ideal dan ia juga harus mempunyai kriteria yang ramah dan masih banyak lagi.

Pada saat saya kecil saya juga sering di ajak ayah saya kerja. Ayah kerja di Bandara, beliau seorang mekanik pesawat. Dahulu ayah sering mengajak saya kerja karena disana banyak pesawat dan saya di ajak ke tempat pelatihan para pramugari. Di sana saya melihat bagaimana menjadi pramugari, ternyata tidak mudah dan menjadi seorang pramugari juga mempunyai resiko jika pesawat jatuh atau apa sajalah.tapi setiap pekerjaan pasti mempunyai resiko masing-masing

Cita-Cita ku menjadi seorang pramugari kini telah lah musnah, tidak akan pernah tercapai dalam hidup saya, karena semua persyaratan untuk menjadi seorang pramugari tidak ada satu pun dalam diri saya sampai saat ini saya berumur 19 tahun saya memang masih menginginkan menjadi pramugari tetapi saya akan kenang selalu cita-cita saya sejak kecil hingga sekarang. Karena saya tidak dapat meraih cita-cita saya sebagai seorang pramugari maka saya berfikir untuk menggantikan cita-cita tersebut, untuk apa kita menginginkan suatu hal yang tidak akan pernah bisa kita raih, maka carilah sesuatu yang dapat kita raih. Akhirnya saat ini saya sudah duduk di bangku kuliah dengan mengambil jurusan Teknik Informatika karena saya ingin menjadi seorang Programer. Walaupun menjadi seorang pramugari tidak dapat saya wujudkan, maka saya akan terus berusaha, belajar dan berdoa untuk menjadi seorang Programer.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar